FAQ UMUM

Q: Apakah LPPM mempunyai dokumen Rencana Induk Penelitian dan Pengabdian?
A: Ya, dokumen Rencana Induk Penelitian (RIP) dan Rencana Induk Pengabdian kepada Masyarakat (RIPM) dapat diunduh di web lppm.ukwms.ac.id, menu “Dokumen”.

Q: Bagaimana caranya untuk dapat mengetahui prosedur-prosedur yang berlaku di LPPM UKWMS?
A: Prosedur LPPM UKWMS dapat diakses di menu ‘PANDUAN & TEMPLATE‘ setelah login ke SIPENAMAS®.

Q: Apakah LPPM UKWMS memiliki sistem informasi?
A: Ya. Sistem Informasi LPPM UKWMS (SIPENAMAS®/ Sistem Informasi PENelitian dan AbdiMAS) dapat diakses di https://lppm.ukwms.ac.id

Q: Bagaimana jika pada saat pengajuan yang memerlukan persetujuan online dari pimpinan, para pimpinan sedang berada di luar kampus?
A: SIPENAMAS® tetap dapat diakses dari luar UKWMS selama para pimpinan dapat menggunakan jaringan Internet